Kampar Expo Ajang Promosi Potensi Daerah

JarNas – Kampar Expo merupakan agenda tahunan memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Kampar menjadi agenda dinanti sebab itu menjadi wadah berkreativitas dan menambah pendapatan bagi masyarakat pelaku usaha serta menjadi ajang hiburan untuk promosi segala potensi daerah.
Serangkaian kegiatan ditampilkan di sela-sela stand bazar dari setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD), stand 21 kecamatan dan organisasi wanita lainnya di lapangan merdeka Bangkinang Kota. Diantaranya festival rebana, penampilan tenunan songket lewat acara fashion show Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), tampil juga pentas seni tari, lagu, drama, komedian dari masing-masing kecamatan, lagu-lagu juga makanan khas Kampar pada stand kuliner para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Kegiatan yang berlangsung selama lima hari sejak Jumat (24/2) hingga Selasa (28/2) itu ditutup oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Azwan mewakili Pj. Bupati Kampar.
Pada malam penutupan hadir perwakilan Forkopimda Kampar, perwakilan OPD di Lingkungan, ninik mamak, dan tokoh masyarakat, bunda kerlip serta peserta Kampar Expo 2023.
Azwan menympaikan sambutan Penjabat Bupati Kampar. “Pemda Kampar bersuka cita atas antusias dari masyarakat Kabupaten Kampar terutama masyarakat Bangkinang Kota dalam memeriahkan Kampar Expo 2023, sehingga sampai malam terakhir masih dipadati pengunjung,” ujarnya.
Dia menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada penyelenggara Kampar Expo 2023, semua OPD, instansi verikal, BUMN/BUMD, UMKM yang telah bersama sama menyemarakan Kampar Expo 2023 ini.
Kampar Expo 2023 merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan Investasi sekaligus mendorong majunya UMKM serta membangkitkan Ekosistem Perekonomian di Kabupaten Kampar, sesuai dengan temanya Membangun Jiwa Technopreneur Menuju Masyarakat Kampar Mandiri, Kreatif dan Sejahtera.
“Saya berharap masyarakat mampu meningkatkan ilmunya untuk berusaha dam mengembangkan usaha sehingga tercapai masyarakat yang mampu menjadi technopreneur. berharap pada 2024 akan kembali dapat kita selenggarakan dengan lebih baik dan bervariasi,” ujarnya.
Ketua Panitia Penyelenggara Hambali menjelaskan bahwa Kampar Expo 2023 telah diikuti oleh 8 OPD di lingkungan Pemda Kampar, 11 perusahaan, 3 perbankan dan 2 universitas yaitu Politeknik Kampar dan UMSU Medan dengan jumlah 50 stand dan terisi 45 stand.
Kampar Expo 2023 juga merupakan sarana promosi wisata, adat istiadat dan kesenian tradisional daerah yang berbasis agama agar menjadi Kampar sebagai tujuan wisata. Selain itu merupakan sebagai ajang memperkenalkan kepada masyarakat dan kalangan investor dan dunia usaha tentang beragam potensi dan sumber daya yang dimiliki Kabupaten Kampar yang nantinya bisa meningkatkan investasi Kampar.
Pada malam puncak atau penutupan Kampar Expo 2023, juga diadakan pembagian hadiah dari setiap perlombaan yang telah ditaja selama terselenggaranya Kampar Expo 2023. (infotorial/jnn)
What's Your Reaction?






